""selamat datang di blog elick magai""

Selasa, 14 Desember 2010

SBY: Jangan Biarkan Isu Digoreng Sana Sini

"Saya berharap isu-isu yang menjadi perhatian publik itu bisa direspon dengan tepat."
Umi Kalsum, Bayu Galih
Presiden SBY (Biro Pers Istana Presiden/Abror Rizki)
VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kembali menyoroti masalah yang menjadi perhatian publik. Tak hanya menyangkut kasus Tenaga Kerja Indonesia, tapi juga soal Gayus Tambunan, masalah tabung gas, penegakan hukum, dan kisruh penawaran saham perdana (IPO) PT Krakatau Steel.

"Saya berharap isu-isu yang menjadi perhatian publik itu bisa saudara respons dengan tepat dan cepat," kata SBY dalam rapat kabinet di Kantor Presiden, Jakarta, Kamis 25 November 2010.

SBY meminta menteri-menteri yang terkait dengan kasus tersebut memberikan pernyataan dan penjelasan yang utuh dan benar,  disertai tindakan yan tepat dan diperlukan.

"Jangan biarkan sebuah isu berkembang ke sana kemari, digoreng ke sana kemari akhirnya justru makin membingungkan rakyat kita. Mari kita jalankan sistem dan ambil tanggung jawab serta berperanlah sesuai dengan kewenangannya masing-masing," kata SBY

SBY ingin para menterinya menyampaikan kepada masyarakat begitu satu isu muncul, terlebih yang memerlukan penjelasan kebenaran, fakta dan apa yang telah dan akan dilakukan pemerintah.

"Mari kita berikan itu. Rakyat sebetulnya tidak berpolitik dan tidak memiliki kepentingan politik kekuasaan, yang mereka inginkan manakala isu merebak, yang benar seperti apa, bukan yang lain-lain," katanya.

SBY kemudian menyontohkan kasus-kasus besar yang kini menjadi sorotan publik, yakni TKI, Krakatau Steel, tabung gas, Gayus Tambunan. "Saya berharap betul agar semua itu direspons jelas gamblang, ambil tanggung jawabnya manakala itu kewenangan saudara. Dengan demikian sistem akan bekerja dengan baik," katanya. (hs)
• VIVAnews

Tidak ada komentar:

Posting Komentar